Syarat Membuat Kartu Kredit CIMB Niaga – adalah pengetahuan dasar bagi para nasabah bank CIMB Niaga. Dengan meningkatnya minat masyarakat kita akan layanan kartu kredit, info mengenai syarat membuat kartu kredit menjadi hal yang penting untuk diketahui. Karena itu kali ini Mastermanifestors akan membahas mengenai syarat sekaligus cara membuat kartu kredit CIMB Niaga.
CIMB Niaga sebagai salah satu bank swasta telah mampu menempatkan dirinya sebagai salah satu pemberi layanan KARTU KREDIT TERBAIK di Indonesia. Kelebihan kartu kredit CIMB Niaga diantaranya adalah program gratis iuran tahunan, fasilitas Otopay dan Quickpay, fasilitas asuransi, berbagai promo, dan kelebihan lainnya. Selain itu bank CIMB Niaga juga memiliki pegawai dengan pelayanan yang baik.
Dengan banyak kelebihannya, CIMB Niaga semakin menjadi pilihan masyarakat untuk memenuhi kebutuhan layanan perbankan, termasuk pada layanan kartu kredit. Meski begitu terdapat hambatan bagi nasabah mengenai informasi proses pembuatan kartu kredit CIMB Niaga. Banyak orang menjadi ragu-ragu untuk membuat kartu kredit CIMB Niaga karena hal tersebut.
Demi memenuhi kebutuhan informasi tersebut, kali ini Mastermanifestors akan menjelaskan tentang syarat dan cara membuat kartu kredit CIMB Niaga. Selengkapnya akan dibahas pada penjelasan dibawah ini.
Syarat dan Cara Membuat Kartu Kredit CIMB Niaga
1. Syarat Umum
Jenis Syarat | Keterangan |
---|---|
Usia Minimal Pemegang Kartu Utama | 21 Tahun |
Usia Minimal Pemegang Kartu Tambahan | 17 Tahun |
Usia Maksimal | 65 Tahun |
Kewarganegaraan | WNI dan WNA |
2. Syarat Penghasilan
Jenis Kartu Kredit | Penghasilan Minimal Per Bulan |
---|---|
CIMB Niaga Visa Platinum | Rp. 7.500.000 |
CIMB Niaga Visa Gold | Rp. 4.000.000 |
CIMB Niaga Mastercard Platinum | Rp. 7.500.000 |
CIMB Niaga Mastercard Gold | Rp. 4.000.000 |
CIMB Niaga Air Asia Big Card | Rp. 4.000.000 |
3. Syarat Dokumen
Dokumen-dokumen yang diperlukan jika ingin mengajukan kartu kredit CIMB Niaga adalah:
Jenis Dokumen | Karyawan | Wiraswasta | Profesional |
---|---|---|---|
Fotokopi KTP/KITAS | Ya | Ya | Ya |
Bukti Penghasilan (Slip Gaji/SKP/SPT) | Ya | Ya | |
Fotokopi Rekening Tabungan (2 Bulan Terakhir) | Ya | ||
Fotokopi Akta Pendirian/SIUP/TDP | Ya | ||
Fotokopi Surat Izin Profesi | Ya |
4. Formulir Permohonan Kartu Kredit CIMB Niaga
Bagi Anda yang berencana membuat kartu kredit CIMB Niaga melalui kantor cabang, maka Anda perlu menyiapkan dan mengisi formulir permohonan kartu kredit. Formulir tersebut dapat didownload secara langsung melalui link berikut ini.
Catatan: 2 formulir di atas merupakan satu pasang formulir, jadi Anda perlu mencetak keduanya.
Cara Membuat Kartu Kredit CIMB Niaga
Terdapat 2 (dua) cara untuk membuat kartu kredit CIMB Niaga. Yang pertama adalah dengan datang ke kantor cabang , sedangkan cara lainnya adalah menggunakan sistem online.
1. Melalui Kantor Cabang
Membuat kartu kredit melalui kantor cabang merupakan cara paling konvensional. Langkah-langkah untuk melakukannya adalah:
- Pertama datangilah kantor cabang CIMB Niaga terdekat.
- Selanjutnya temulah bagian Customer Service(CS).
- Beritahukan mengenai tujuan kedatangan Anda kepada CS.
- Kemudian berikan semua persyaratan kepada CS.
- Lalu CS akan memverifikasi data pada persyaratan tersebut.
- Jika semua data sudah lengkap dan terverifikasi maka Anda akan dipersilakan untuk kembali ke rumah.
- Tunggulah hingga pihak bank menelepon atau mengirimkan SMS yang memberitahukan keberhasilan pembuatan kartu kredit (maksimal 5 hari kerja).
- Jika permohonan berhasil/disetujui maka selanjutnya kartu kredit akan dikirimkan ke alamat rumah Anda (proses pengiriman 2-7 hari kerja).
2. Melalui Sistem Online
Karena semua persyaratan nantinya harus diupload, maka untuk menggunakan cara ini persyaratan tersebut harus discan terlebih dahulu. Langkah untuk membuat kartu kredit CIMB Niaga melalui sistem online adalah:
- Pertama kunjugilah website resmi CIMB Niaga melalui browser PC/Laptop.
- Link website resmi untuk membuat kartu kredit CIMB Niaga adalah https://cards-loan.cimbniaga.co.id/CreditCard/ApplyNow/BasicCard
- Selanjutnya klik tombol Apply pada kartu pilihan Anda.
- Kemudian isilah formulir pendaftaran secara lengkap, kemudian klik Next.
- Setelah itu, tunggulah hingga pihak CIMB menelepon (maskimal 5 hari kerja).
- Jika pihak CIMB menyatakan permohonan disetujui, maka kartu kredit akan dikirim ke alamat rumah Anda (proses pengiriman 2-7 hari kerja).
FAQ Syarat Membuat Kartu Kredit CIMB Niaga
Ya, terdapat fitur tarik tunai pada setiap jenis kartu kredit CIMB Niaga.
Ya, terdapat fitur transfer ke rekening CIMB Niaga maupun ke rekening lain pada layanan kartu kredit.
Pihak bank akan memberikan informasi disetujui atau tidaknya permohonan kartu kredit Anda dalam waktu maksimal 5 hari kerja melalui telepon atau SMS. Namun, jika tidak kunjung mendapatkan informasi tersebut silakan langsung hubungi Call Center CIMB Niaga di nomor 14041.
Demikian informasi mengenai syarat dan cara membuat kartu kredit CIMB Niaga yang dapat Mastermanifestors berikan. Terimakasih dan Semoga Sukses.