Syarat Membuat Kartu Kredit BCA – ini juga membahas mengenai cara membuatnya. Mengapa nasabah BCA perlu mengetahuinya? Karena meskipun BCA sudah sejak lama memberikan layanan kartu kredit dengan segala kelebihannya, masih banyak nasabah belum mengetahui syarat dan cara yang dibutuhkan untuk membuat kartu kredit BCA.
Bank Central Asia (BCA) telah menerbitkan bermacam jenis kartu kredit dengan tujuan memenuhi kebutuhan pengguna mulai dari belanja hingga travelling. Hingga sekarang BCA telah menerbitkan setidaknya 12 jenis kartu kredit, dimana JENIS KARTU KREDIT BCA tersebut memiliki manfaat dan keuntungannya masing-masing. Keuntungan kartu kredit BCA antara lain yaitu gratis iuran tahunan, diskon, promo merchant, dan lain-lain.
Untuk memenuhi kebutuhan bulanan maupun harian masyarakat Indonesia, beberapa perusahaan ritel juga telah bekerja sama dengan BCA dan bersama-sama membuat layanan kartu kredit khusus. Sebagai contoh, sebut saja perusahaan ritel Matahari dan Indomaret yang masing-masing telah menerbitkan kartu kerdit khusus bersama bank BCA. Tentunya dengan menggunakan kartu kredit BCA khusus tersebut, pengguna bisa memperoleh keuntungan seperti diskon dan promo lainnya ketika berbelanja.
Setelah mengetahui keuntungan kartu kredit BCA tentunya Anda ingin memilikinya. Untuk itu, disini Mastermanifestors akan memberikan informasi mengenai syarat dan cara membuat kartu kredit BCA. Informasi selengkapnya dapat Anda simak pada penjelasan berikut ini.
Syarat & Cara Membuat Kartu Kredit BCA Terbaru
1. Syarat Umum
Syarat umum agar seseorang dapat memiliki kartu kredit BCA adalah:
Persyaratan | Keterangan |
---|---|
Usia Minimal Pemegang Kartu Utama | 21 Tahun |
Usia Minimal Pemegang Kartu Tambahan | 17 Tahun |
Usia Maksimal | 65 Tahun |
Kewarganegaraan | WNI dan WNA |
2. Syarat Penghasilan
Syarat lain untuk membuat kartu kredit BCA adalah penghasilan minimal. Dimana setiap jenis kartu memiliki nominal penghasilan minimalnya masing-masing. Rincian syarat penghasilan tersebut adalah:
Jenis Kartu Kredit | Penghasilan Minimum Per Bulan |
---|---|
BCA Everyday Card | Rp. 3.000.000 |
BCA Card Platinum | Rp. 10.000.000 |
BCA Card Indomaret | Rp. 3.000.000 |
BCA Mastercard Platinum | Rp. 10.000.000 |
BCA Mastercard Black | Rp. 10.000.000 |
BCA Mastercard Matahari | Rp. 3.000.000 |
BCA Visa Batman | Rp. 3.000.000 |
BCA Visa Black Signature | Rp. 10.000.000 |
BCA Singapore Airlines KrisFlyer Visa Signature | Rp. 10.000.000 |
BCA Singapore Airlines PPS Club Visa Infinite | Rp. 50.000.000 |
BCA Singapore Airlines KrisFlyer Visa Infinite | Rp. 50.000.000 |
BCA JCB Black | Rp. 10.000.000 |
3. Syarat Dokumen
Dokumen yang diperlukan untuk membuat kartu kredit BCA diantaranya adalah:
Jenis Dokumen | Pengusaha | Karyawan | Dokter/Notaris | WNA | Ibu Rumah Tangga |
---|---|---|---|---|---|
KTP/Paspor | Ya | Ya | Ya | Ya | Ya |
KITAS | Ya | ||||
Slip Gaji/SPT/SKP | Ya | Ya | |||
Izin Praktik | Ya | ||||
Akte Pendirian/SIUP | Ya | ||||
NPWP | Ya | Ya | Ya | Ya | Ya |
Rekening Tabungan 3 Bulan Terakhir | Ya | Ya | Ya |
4. Formulir Kartu Kredit BCA
Selain beberapa dokumen di atas, formulir pembuatan kartu kredit juga perlu Anda siapkan ketika akan membuat kartu kredit BCA melalui kantor cabang. Formulir tersebut dapat Anda download secara langsung melalui link berikut ini.
Keterangan Formulir:
Jenis Formulir | Digunakan Untuk Jenis Kartu BCA |
---|---|
Formulir 1 | Everyday Card, Visa Batman, Mastercard Matahari |
Formulir 2 | Platinum Card, Mastercard Platinum |
Formulir 3 | Mastercard Black, Visa Black Signature, JCB Black |
Untuk pengajuan jenis kartu yang tidak disebutkan pada tabel di atas hanya dapat dilakukan melalui sistem online.
Cara Membuat Kartu Kredit BCA
Setelah menyiapkan semua syarat pembuatan kartu, selanjutnya Anda perlu mengetahui cara membuatnya. Terdapat 3 (tiga) cara untuk membuat kartu kredit BCA, yaitu:
1. Membuat Melalui Kantor Cabang
Untuk membuat (apply) kartu kredit BCA melalui kantor cabang, Anda harus memfotokopi persyaratan dokumen dan telah mengisi formulir pengajuan. Setelah semua persyaratan siap maka langkah yang harus Anda lakukan adalah:
- Pertama datangilah Kantor Cabang BCA terdekat.
- Selanjutnya temui bagian Customer Service (CS).
- Setelah bertemu petugas CS, beritahukan tujuan kedatangan Anda.
- Kemudian berikan semua berkas persyaratan.
- Tunggulah hingga petugas CS menyelesaikan proses memasukkan data persyaratan pada sistem bank.
- Selanjutnya petugas CS akan memverifikasi data dengan menanyakan beberapa pernyataan kepada Anda.
- Setelah proses verifikasi selesai, Anda akan dipersilakan untuk pulang dan menunggu SMS konfirmasi keberhasilan proses pembuatan kartu kredit (maksimal 7 hari kerja).
- Jika SMS berisi keterangan pembuatan berhasil maka Anda hanya perlu menunggu kartu kredit dikirimkan ke rumah (perkiraan waktu pengiriman 2-7 hari kerja).
2. Membuat Melalui Layanan Aplikasi Online
Kata “Aplikasi” disini bukan merujuk pada sebuah aplikasi Smartphone ataupun PC, melainkan berarti pengajuan pembuatan kartu kredit karena berasal dari kata bahasa inggris Apply. Membuat kartu kredit BCA melalui layanan aplikasi online dapat Anda lakukan melalui browser PC/Laptop dengan menyiapkan semua persyaratan dokumen dalam bentuk file foto (JPG). Untuk itu persyaratan dokumen yang telah disiapkan harus di scan terlebih dahulu. Setelah dokumen siap, langkah untuk menggunakan layanan ini adalah:
- Bukalah website resmi BCA pada link eform.klikbca.com/applycc/
- Selanjutnya pilihlah Layanan Aplikasi Online.
- Kemudian pilihlah menu Lihat Semua Kartu.
- Setelah itu pilih jenis kartu yang akan dibuat, lalu klik Lanjutkan.
- Lalu akan muncul pertanyaan kepemilikan rekening BCA, klik Ya.
- Masukkan Nomor Rekening Anda, lalu klik Kirim Kode Verifikasi.
- Tunggulah hingga mendapat SMS berisi kode tersebut, lalu masukkanlah pada bagian Kode Verifikasi dan klik Submit.
- Selanjutnya isilah data diri dan upload semua persyaratan dokumen.
- Kemudian tunggulah selama beberapa saat hingga mendapat SMS berisi pemberitahuan data sedang diverifikasi.
- Tunggulah hingga pihak BCA mengirimkan SMS berisi pemberitahuan keberhasilan proses membuat kartu kredit (maksimal 7 hari kerja).
- Jika berhasil selanjutnya kartu kredit akan dikirimkan ke alamat Anda (perkiraan waktu pengiriman 2-7 hari kerja).
3. Membuat Melalui Layanan Personal Assistance
Sama seperti cara sebelumnya, cara membuat kartu kredit melalui layanan Personal Assistance mengharuskan Anda menggunakan PC/Laptop dan mengubah bentuk persyaratan dokumen menjadi foto (JPG). Langkah untuk melakukan cara ini adalah:
- Bukalah website resmi BCA pada link eform.klikbca.com/applycc/
- Kemudian pilih Layanan Personal Assistance.
- Selanjutnya isilah semua data termasuk waktu (jam & tanggal) untuk menghubungi Anda, lalu klik Kirim.
- Tunggulah hingga pihak BCA menelepon pada waktu yang ditentukan.
- Kemudian petugas akan memverifikasi data diri Anda.
- Setelah itu kirimlah persyaratan dokumen melalui email ke halobca@bca.co.id
- Selanjutnya tunggulah hingga mendapat SMS berisi pemberitahuan proses awal pembuatan kartu kredit.
- Kemudian tunggulah hingga mendapat SMS berisi pemberitahuan keberhasilan proses membuat kartu kredit (maksimal 7 hari kerja).
- Jika proses membuat kartu berhasil, maka kartu kredit akan dikirimkan ke rumah Anda (perkiraan waktu pengiriman 2-7 hari kerja).
FAQ Syarat Membuat Kartu Kredit BCA
Setiap jenis kartu kredit BCA memiliki limitnya masing-masing.
Slip gaji merupakan syarat wajib untuk nasabah dengan status pekerjaan Karyawan. Untuk status pekerjaan lain dapat menggunakan berkas Surat Pemberitahuan Tahunan (SPT) ataupun Surat Keterangan Penghasilan (SKP).
Untuk saat ini seorang nasabah berstatus mahasiswa hanya diperkenankan membuat kartu kredit tambahan.
Demikian penjelasan mengenai syarat serta cara membuat kartu kredit BCA yang dapat Mastermanifestors bagikan. Jika terjadi kegagalan dalam proses pembuatan kartu, Anda dapat menghubungi call center BCA di nomor 1500888. Semoga artikel di atas dapat bermanfaat dan Semoga Sukses.