Pinjaman Online UKU – memberikan penjelasan mengenai sebuah aplikasi pemberi layanan pinjaman tanpa agunan resmi, legal, memiliki izin dan diawasi OJK. Dimana seorang pengguna UKU bisa mendapatkan pinjaman KTA hingga senilai Rp. 5.000.000.
UKU Indonesia merupakan sebuah platform pemberi KTA berbasis online di Indonesia yang sudah terdaftar di OJK sejak 2 tahun lalu. Sebagai produk perusahaan PT. Teknologi Merlin Sejahtera, pinjol UKU sudah dapat digunakan masyarakat melalui HP Android.
Meskipun sudah cukup lama tergabung dalam OJK, namun aplikasi pinjaman online bertema hijau kebiruan tersebut belum terlalu dikenal. Oleh karena itu, Mastermanifestors akan memberikan penjelasan mengenai pinjaman online UKU.
Pada kesempatan kali ini, penulis hendak mengulas seputar dasar layanan UKU hingga penjelasan terkait syarat daftar menjadi pengguna pinjaman UKU. Untuk mengetahui informasi lengkap tentang aplikasi pinjaman online UKU, silakan simak langsung uraian berikut ini.
Apa Itu UKU
Pertama, penulis akan memberikan penjelasan lebih dalam mengenai apa sebenarnya UKU itu. UKU sendiri memiliki pengertian sebagai aplikasi layanan pinjaman online tanpa jaminan (KTA) berbasis Android. Dimana calon pengguna baru UKU hanya perlu memasukkan data KTP serta foto selfie ketika mendaftarkan diri.
Apabila proses mendaftar berhasil, Anda bisa langsung mengajukan pinjaman dana tunai tanpa perlu memberikan jaminan atau agunan dalam bentuk apapun. Nantinya dana pinjaman UKU sendiri wajib dikembalikan sesuai tenor atau jangka waktu angsuran yang telah ditentukan di awal peminjaman.
Limit Pinjaman UKU
Terkait dengan pinjaman online pasti tidak bisa lepas dari ketentuan limit atau batasan jumlah pinjaman. Dimana pihak UKU memiliki ketentuan limit pinjaman khusus miliknya. Simak tabel di bawah ini untuk mengetahui ketentuan limit pinjaman UKU terbaru.
Kategori Pengguna | Nilai Minimal | Nilai Maksimal | Tenor Angsuran |
---|---|---|---|
Pengguna Baru | Rp. 500.000 | Rp. 1.000.000 | 8-15 hari |
Pengguna Lama | Rp. 500.000 | Rp. 5.000.000 | 90-180 hari |
Berdasarkan data tabel di atas bisa diketahui bahwa nominal pinjaman di UKU memiliki ketentuan yang jauh berbeda dibandingkan Pinjaman Online Maucash. Hal itu dikarenakan UKU baru menyediakan 1 (satu) jenis produk pinjaman saja, sementara Maucash sudah mempunyai 2 (dua) pilihan produk pinjol.
Bunga dan Biaya Pinjaman Online UKU
Selanjutnya penulis akan memberikan penjelasan mengenai besaran bunga serta biaya pinjaman online UKU. Simaklah tabel di bawah ini untuk mengetahui ketentuan suku bunga serta biaya pinjaman UKU.
Jenis Bunga/Biaya | Nominal |
---|---|
Suku Bunga Angsuran | 0,035-0,8% Per Hari atau 14% Per Tahun (Maksimal) |
Biaya Administrasi | – |
Biaya Provisi | – |
Biaya Bayar Cicilan | Sesuai Metode Pembayaran |
Denda Terlambat Bayar | Sekitar 0,8% Per Hari |
Berdasarkan data di atas bisa dikatakan bahwa layanan pinjaman online UKU mempunyai bunga serta biaya yang cukup rendah. Pasalnya pihak UKU tidak memberlakukan biaya administrasi maupun provisi kepada konsumen. Namun hal itu masih kalah dibandingkan Pinjaman Online Bantusaku yang tidak membebani biaya apapun.
Syarat Pinjaman UKU
Berikutnya penulis akan memberikan informasi mengenai syarat serta ketentuan umum untuk mengajukan pinjaman UKU. Berikut adalah beberapa syarat dan ketentuan umum mengenai pinjaman online UKU.
- Warga Negara Indonesia (WNI) & wajib memiliki kartu identitas (KTP).
- Telah genap berusia 21 tahun saat melakukan proses pembuatan akun UKU,
- Menggunakan nomor HP terdaftar atas nama pribadi.
- Bersedia memberikan data penghasilan terbaru.
- Bersedia memberikan kontak darurat.
Apabila seluruh syarat di atas sudah dipenuhi, Anda bisa langsung mengajukan pinjaman UKU melalui aplikasi resmi dari Google Play Store.
Kelebihan dan Kekurangan UKU
Agar Anda mendapatkan gambaran lebih lanjut seputar layanan KTA online UKU, penulis akan memberikan informasi kelebihan serta kekurangan UKU. Berikut adalah data kelebihan serta kekurangan pinjaman UKU.
Kelebihan
- Syarat mudah didapat.
- Tidak membebani terlalu banyak biaya.
- Bunga kompetitif.
Kekurangan
- Nominal plafon cenderung kecil.
- Jenis pinjaman tidak beragam.
Call Center UKU
Bila Anda masih mempunyai pertanyaan seputar layanan pinjaman online UKU, maka silakan bertanya secara langsung ke pihak UKU melalui call center atau customer service (CS) nya melalui beberapa kontak berikut.
- Nomor Telepon : 021 80679606
- Email : cs@ukuindo.com
- Facebook : @UkuIndonesia
- Instagram : @uku_indonesia
Dimana seluruh kontak call center UKU di atas dapat dihubungi pada jam kerja yakni Senin sampai Jumat jam 09.00 – 18.00 WIB.
Akhir Kata
Demikian pembahasan Mastermanifestors mengenai pinjaman online UKU beserta perihal penting pada layanan UKU, Semoga ulasan di atas mampu menambah wawasan pembaca serta bisa menjadi bahan referensi terkait KTA online.