Cara Bayar BAF Lewat ATM BCA – Bussan Auto Finance atau sering dikenal BAF merupakan salah satu perusahaan penyedia jasa pembiayaan multiguna kepada para nasabahnya. Demi meningkatkan kualitas pelayanannya, BAF juga bekerjasama dengan beberapa pihak perbankan di Indonesia.
Dimana hasil hubungan kerjasama tersebut membuat nasabah semakin mudah dalam melakukan transaksi pembayaran angsuran. Salah satu pihak perbankan swasta terbesar di Indonesia yang sudah menjalin hubungan kerjasama dengan perusahaan BAF yaitu Bank BCA.
Saat ini nasabah BAF sudah bisa melakukan pembayaran tagihan angsuran bulanan melalui fasilitas dari Bank BCA, mulai dari ATM, Mobile Banking, SMS Banking dan lain sebagainya. Mungkin mesin ATM menjadi salah satu layanan yang paling sering digunakan karena hampir semua nasabah mendapatkan fasilitas tersebut.
Sebenarnya, cara membayar tagihan BAF melalui mesin ATM BCA cukup mudah dilakukan, asalkan mengetahui bagaimana tahapan-tahapannya. Untuk membantunya, kali ini Mastermanifestors akan memberikan tata cara bayar BAF lewat ATM BCA dilengkapi syarat beserta biaya administrasinya.
Syarat Bayar BAF Lewat ATM BCA
Seperti halnya PEMBAYARAN ANGSURAN BAF LEWAT BCA MOBILE, transaksi pembayaran tagihan melalui ATM BCA juga memiliki beberapa syarat beserta ketentuan. Sebelum pembahasan utama mengenai cara bayar BAF lewat ATM BCA berlanjut, berikut adalah beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi oleh para nasabah.
- Mempersiapkan nomor kontrak BAF.
- Mengetahui kode perusahaan BAF di ATM BCA.
- Kartu ATM BCA.
- Memiliki saldo di dalam rekening BCA.
Cara Bayar BAF Lewat ATM BCA
Seperti dijelaskan sebelumnya, sebenarnya pembayaran tagihan cicilan BAF melalui ATM BCA cukup mudah dilakukan, asalkan mengetahui bagaimana prosedurnya. Daripada penasaran, tanpa berlama-lama lagi langsung saja perhatikan baik-baik cara bayar BAF lewat ATM BCA di bawah ini.
1. Masukkan Kartu ATM BCA
Pertama-tama, silahkan kunjungi mesin ATM BCA terdekat di daerah Anda. Apabila sudah sampai, silahkan masukkan kartu ATM BCA ke slot mesin.
2. Input PIN ATM BCA
Setelah itu, silahkan masukkan PIN ATM BCA dengan benar. Pastikan Anda memasukkan 6 digit PIN ATM BCA dengan benar.
3. Pilih Transaksi Lainnya
Kemudian akan muncul beberapa pilihan fitur dari ATM BCA. Untuk melanjutkan pembayaran cicilan BAF, silahkan pilih Transaksi Lainnya.
4. Masuk Menu Pembayaran
Lalu akan muncul kembali mengenai beberapa pilihan jenis transaksi. Cara selanjutnya, pilihlah menu Pembayaran.
5. Pilih Opsi Layar Berikutnya
Berikutnya muncul beberapa opsi pembayaran melalui ATM BCA. Karena disini Anda akan melakukan pembayaran BAF yang merupakan perusahaan pembiayaan multiguna, maka pilihlah opsi Layar Berikutnya.
6. Ketuk Lain-Lain
Setelah itu, silahkan pilih menu Lain-Lain pada bagian kanan bawah layar mesin ATM BCA.
7. Masukkan Kode Perusahaan BAF
Kemudian, masukkan kode perusahaan atau kode institusi BAF. Dimana kode perusahaan milik BAF sendiri yaitu 720021.
8. Masukkan Nomor Kontrak Nasabah
Lalu, masukkan juga nomor kontrak kredit BAF milik nasabah. Pastikan Anda memasukkan nomor kontrak tersebut dengan benar.
9. Konfirmasi Bayar Angsuran BAF
Terakhir, akan muncul rincian tagihan BAF mulai dari nomor kontrak, nama, besar angsuran hingga tanggal jatuh tempo cicilan. Untuk melanjutkan pembayaran, tekan Benar. Jangan lupa untuk menyimpan struk yang keluar dari mesin ATM BCA sebagai bukti pembayaran yang sah.
Biaya Admin Bayar BAF Lewat ATM BCA
Perlu diketahui, setiap pelanggan BAF yang melakukan pembayaran tagihan cicilan melalui fasilitas ATM BCA akan dikenai biaya administrasi tambahan. Dimana biaya transaksi atau biaya layanan tersebut yaitu sebesar Rp 5.000 per transaksi. Nantinya biaya tersebut secara otomatis memotong saldo di dalam rekening BCA milik nasabah.
Penyebab Gagal Bayar Angsuran BAF
Walaupun tata cara bayar cicilan BAF lewat fasilitas ATM BCA tergolong mudah dilakukan, namun masih ada sebagian nasabah mengeluhkan bahwa mereka tidak berhasil melunasi tagihan tersebut. Tentunya kegagalan pembayaran tagihan BAF tersebut bisa disebabkan oleh sejumlah faktor, diantaranya yaitu seperti berikut ini.
- Pelanggan salah memasukkan kode perusahaan BAF.
- Pelanggan salah memasukkan nomor kontrak BAF.
- Saldo di dalam rekening BCA tidak mencukupi.
- Mesin ATM BCA sedang dalam gangguan.
Akhir Kata
Itulah sekiranya informasi seputar cara bayar BAF lewat ATM BCA dilengkapi dengan syarat beserta biaya administrasinya versi Mastermanifestors. Semoga ulasan di atas bisa dijadikan sebagai referensi ketika hendak melunasi tagihan BAF melalui ATM BCA.