Cara Bayar Adira Lewat BRILink – Sebagian besar dari kalian pasti sudah mengetahui bahwa Adira merupakan salah satu perusahaan yang menyediakan berbagai macam kredit. Melalui perusahaan tersebut, seseorang bisa membeli motor, peralatan elektronik ataupun pinjaman dana tunai dalam bentuk kredit.
Sebagai seorang nasabah, tentunya kalian dibebaskan untuk memilih tenor cicilan atau angsuran sesuai dengan kebutuhan serta kemampuan. Setelah menentukan jangka waktu cicilan atau angsuran, maka pastinya kalian juga harus bertanggung jawab untuk membayar tagihan setiap bulannya.
Berbicara mengenai pembayaran tagihan Adira Finance, saat ini nasabah sudah bisa melakukannya melalui berbagai macam layanan, salah satunya yaitu lewat BRILink. Secara garis besarnya, saat ini pembayaran tagihan Adira melalui BRILink bisa dilakukan dengan dua metode, yaitu melalui aplikasi dan mesin EDC.
Nah, apabila diantara kalian berencana ingin membayar tagihan Adira Finance menggunakan layanan BRILink, ada baiknya cari tahu terlebih dahulu tata caranya. Untuk membantunya, kali ini kami akan menjelaskan mengenai cara bayar Adira Finance lewat BRILink dilengkapi dengan syarat beserta ketentuannya.
Syarat Bayar Adira Lewat BRILink
Sebelum pembahasan poin utama mengenai tata cara bayar Adira Finance lewat BRILink lebih lanjut, sebaiknya pahami terlebih dahulu beberapa syarat dan ketentuannya. Adapun salah satu syarat utama supaya proses pembayaran tagihan Adira lewat BRILink bisa berhasil dilakukan yaitu kalian harus mempersiapkan nomor kontrak perjanjiannya.
Seperti diketahui, nomor kontrak perjanjian Adira tidak hanya dibutuhkan pada saat ingin membayar tagihan saja, namun juga bisa digunakan ketika ingin mengecek sisa angsuran Adira. Selain itu, syarat lainnya yang harus dipersiapkan ketika ingin membayar tagihan Adira lewat BRILink yaitu mempunyai saldo ataupun uang cash.
Hal tersebut bukan tanpa alasan, pasalnya saat ini pembayaran tagihan Adira Finance menggunakan BRILink bisa dilakukan melalui dua metode, yaitu lewat BRILink Mobile serta lewat mesin EDC di agen BRILink terdekat. Kedua metode pembayaran tagihan tersebut pastinya menawarkan keunggulannya masing-masing.
Cara Bayar Adira Lewat BRILink
Seperti sudah disinggung sebelumnya, saat ini pembayaran tagihan angsuran Adira Finance lewat BRILink sudah bisa dilakukan melalui dua cara, yaitu lewat aplikasi serta mesin EDC di agen BRILink terdekat. Daripada penasaran, di bawah ini akan kami berikan tata cara bayar Adira Finance lewat BRILink.
Cara Bayar Lewat BRILink Mobile
Bagi pelanggan atau nasabah BRI, pastinya mereka sudah tidak asing lagi dengan nama aplikasi BRILink Mobile. Dimana aplikasi tersebut nantinya akan mempermudah nasabah bank BRI ketika ingin melakukan berbagai macam transaksi, entah itu pembayaran maupun pembelian.
Dimana aplikasi BRILink Mobile sendiri biasanya digunakan oleh para agen BRILink untuk mempermudah dalam melayani semua pelanggannya, termasuk saat ingin membayar tagihan Adira Finance. Agar lebih jelasnya, langsung saja perhatikan tata cara pembayarannya berikut ini.
- Buka dan jalankan aplikasi BRILink Mobile di smartphone.
- Kemudian login menggunakan username dan password agen dengan benar.
- Setelah masuk ke menu utama BRILink Mobile, silahkan pilih menu Transfer Bank Lain.
- Cara berikutnya isi nomor kartu ATM pengirim pada menu yang tersedia.
- Lalu pilih bank tujuan, dalam hal ini yaitu Adira Finance menggunakan Bank Danamon.
- Langkah selanjutnya masukkan rekening tujuan dengan format kode pembayaran Adira Finance + nomor kontrak atau nomor tagihan.
- Jika sudah, isi nominal transfer sesuai dengan tagihan Adira.
- Kemudian isi Nomor Referensi disesuaikan dengan jumlah angsuran, sebagai contoh 05 untuk angsuran ke 5.
- Cara selanjutnya tekan Kirim.
- Apabila semua data sudah sesuai, ketuk tombol Pilih Nomor Handphone pengguna.
- Setelah itu tekan tombol Kirim OTP untuk proses verifikasi.
- Silahkan masukkan kode OTP yang dikirimkan melalui pesan SMS.
- Lalu masukkan password BRILink agen.
- Jika sudah, tekan Bayar untuk melakukan konfirmasi.
- Terakhir, jangan lupa untuk mencetak struk pembayaran sebagai bukti transaksi pembayaran tagihan Adira Finance yang sah.
Cara Bayar Lewat Mesin EDC
Selain melalui aplikasi BRILink Mobile, pembayaran tagihan angsuran bulanan Adira Finance juga bisa dilakukan melalui mesin EDC. Adapun tata cara bayar tagihan angsuran Adira Finance lewat mesin EDC pada agen BRILink terdekat tersebut diantaranya yaitu akan seperti di bawah ini.
- Cara pertama, aktifkan mesin EDC BRI terlebih dahulu.
- Pada menu utama atau beranda mesin EDC, pilih menu Mini ATM.
- Kemudian masuk ke menu Transfer.
- Langkah berikutnya pilih Antar Bank.
- Lalu gesek kartu ATM BRI milik pelanggan yang ingin digunakan untuk membayar angsuran Adira.
- Jika sudah, cara selanjutnya pilih menu Tabungan.
- Masukkan kode rekening + nomor rekening dengan benar.
- Setelah itu tekan Enter.
- Pada kolom Input Amount, silahkan masukkan jumlah nominal tagihan Adira yang akan dibayarkan.
- Untuk melanjutkannya, tekan Enter.
- Apabila muncul halaman Cust Ref. Num, silahkan masukkan angka cicilan ke berapa, sebagai contoh cicilan ke 5.
- Kemudian tekan Enter.
- Cara berikutnya masukkan PIN kartu ATM.
- Nantinya akan muncul informasi detail mengenai rekening tujuan, jika sudah benar tekan Enter.
- Lalu akan muncul kembali tampilan konfirmasi pembayaran tagihan Adira, silahkan tekan Enter.
- Terakhir, tunggu beberapa saat sampai struk transaksi pembayaran tagihan Adira Finance keluar.
Biaya Admin Bayar Adira Lewat BRILink
Di atas sudah dijelaskan secara lengkap mengenai tata cara bayar Adira Finance lewat BRILink disertai dengan syarat beserta ketentuannya. Perlu diketahui, transaksi pembayaran tagihan angsuran Adira melalui agen BRILink ini nantinya akan dikenakan biaya administrasi tambahan.
Dimana ketentuan ini sebenarnya hampir sama seperti saat ingin membayar Adira lewat Livin Mandiri. Adapun besaran biaya administrasi tambahan untuk pembayaran tagihan Adira Finance lewat agen BRILink sendiri berada di kisaran Rp 5.000 – Rp 10.000 per transaksinya.
Kesimpulan
Demikian sekiranya penjelasan dari mastermanifestors.com seputar tata cara bayar Adira lewat BRILink dilengkapi dengan syarat dan ketentuan beserta besaran biaya administrasi tambahannya. Semoga informasi di atas dapat dijadikan sebagai referensi ketika ingin membayar tagihan Adira Finance melalui fasilitas BRILink.
Sumber gambar : youtube.com