Cara aktivasi kartu kredit BCA merupakan hal wajib bagi pengguna agar kartunya dapat digunakan dalam transaksi. Dengan kata lain jika Anda baru saja membuat kartu kredit namun tidak mengaktifkannya, kartu tersebut hanyalah barang tak berguna. Tentunya Anda tidak ingin membuat layanan dengan banyak manfaat ini menjadi sia-sia, karena itu disini Mastermanifestors akan menjelaskan bagaimana cara untuk mengaktivasi kartu kredit BCA.
Kartu kredit sebagai sebuah layanan perbankan, mempermudah proses transaksi karena pengguna tidak lagi perlu menggunakan atau sekedar membawa uang tunai. Selain kelebihan tersebut masih banyak kelebihan lain seperti promo di banyak tempat dan juga keleluasaan dalam melakukan transaksi berbasis online. Namun perlu diketahui bahwa setelah berhasil membuat sebuah kartu kredit Anda belum dapat langsung menikmati layanannya, tetapi masih harus mengaktivkan kartu kredit terlebih dahulu agar dapat digunakan.
Salah satu bank di Indonesia yang memiliki layanan KARTU KREDIT TERBAIK adalah BCA. Bank Central Asia (BCA) merupakan bank swasta yang hingga kini telah menerbitkan belasan jenis kartu kredit dengan fungsi dan manfaatnya masing-masing. Seperti halnya kartu kredit lain, sebelum dapat digunakan untuk bertransaksi kartu kredit BCA perlu diaktivkan terlebih dahulu setelah dibuat. Proses tersebut secara tidak langsung mengkonfirmasi bahwa pengguna telah siap untuk menggunakan layanan kartu kredit BCA.
Aktivasi kartu kredit BCA dapat dilakukan dengan beberapa cara, yaitu melalui SMS, Call Center, dan melalui aplikasi mobile banking. Dimana masing-masing cara tersebut memiliki kelebihan tersendiri, sehingga cukup memilih cara yang dirasa paling cocok. Untuk lebih detailnya, silakan simak penjelasan lengkap cara aktivasi kartu kredit BCA berikut ini.
Cara Aktivasi Kartu Kredit BCA Paling Lengkap
Sebagai pengguna pemula, Anda tentunya memerlukan informasi untuk mengaktifkan layanan kartu kredit BCA. Untuk itu Mastermanifestors akan menjelaskan cara mengaktivkan kartu kredit BCA yang baru saja dibuat. Selengkapnya silakan simak penjelasan berikut ini.
Cara Aktivasi Kartu Kredit BCA
1. Aktivasi Melalui SMS
Aktivasi melalui layanan SMS harus dilakukan dengan menggunakan nomor HP yang telah terdaftar di sistem bank BCA. Jika nomor HP sudah dipastikan terdaftar, maka langkah berikutnya untuk melakukan aktivasi kartu kredit BCA adalah:
- Buatlah SMS dengan format khusus : AKT[spasi]KK#16 Digit Nomor Kartu Kredit#Tanggal Lahir
- Contoh SMS : AKT KK#6789555424331666#240488
- Kirimlah SMS tersebut ke nomor 69888.
- Tunggulah hingga mendapat SMS balasan berisi pemberitahuan aktivasi berhasil.
- Selesai.
2. Aktivasi Melalui Interactive Voice Response (IVR)
Sama seperti cara SMS, aktivasi melalui IVR harus dilakukan dengan nomor HP yang terdaftar pada sistem bank BCA. Langkah aktivasi kartu kredit BCA melalui IVR adalah:
- Menghubungi IVR dengan menelepon ke nomor 1500888
- Setelah terhubung pilih Layanan Kartu Kredit BCA.
- Kemudian pilih Aktivasi Kartu Kredit.
- Selanjutnya masukkan 16 digit nomor kartu kredit.
- Jika nomor kartu sesuai, lalu masukkan tanggal lahir Anda.
- Tunggulah hingga proses pada sistem selesai.
- Kemudian Anda akan mendapat SMS berisi pemberitahuan aktivasi berhasil.
- Selesai.
3. Aktivasi Melalui BCA Mobile
Saat ini BCA sendiri telah memudahkan proses pengaktivan kartu kredit dengan menggunakan sistem aplikasi Android dengan nama BCA mobile. Aplikasi ini dapat Anda download secara langsung di Google Playstore ataupun Appstore. Langkah untuk mengaktivasi kartu kredit menggunakan BCA mobile adalah:
- Pertama bukalah aplikasi BCA mobile.
- Lalu pilih menu m-BCA, kemudian masukkan kode akses.
- Selanjutnya pilih menu m-Admin.
- Dalam menu m-Admin, pilih menu Aktivasi Kartu Kredit dan pilih bagian Aktivasi Kartu.
- Setelah itu, masukkan 16 digit nomor kartu kredit.
- Lalu masukkan tanggal lahir.
- Selanjutnya klik Send.
- Tunggu hingga mendapatkan SMS berisi pemberitahuan aktivasi berhasil.
- Selesai.
Setelah berhasil mengaktivkan kartu kredit BCA, hal yang harus dilakukan adalah membuat PIN kartu kredit. Dimana proses BUAT PIN KARTU KREDIT BCA dapat Anda lakukan dengan mudah, dimanapun, dan kapanpun. Namun sebagai catatan, tetaplah jaga kerahasiaan data kartu kredit yang Anda miliki demi kenyamanan semua pihak, karena kejahatan dapat terjadi kapan saja tanpa mengenal batasan waktu dan lokasi.
Sekian mengenai cara aktivasi kartu kredit BCA yang bisa Mastermenifestors bagikan kepada Anda. Terimakasih dan semoga bermanfaat.