Buka Rekening BRI Simpedes Online – menjelaskan proses membuat rekening Simpedes Bank Rakyat Indonesia (BRI) melalui sistem pelayanan online. Dimana pengguna BRI bisa menggunakan fasilitas buka rekening BRI online lewat HP di website resmi BRI.
Sebagai salah satu perbankan utama di dalam negeri, Bank Rakyat Indonesia (BRI) mempunyai layanan yang terbilang cukup lengkap termasuk cara buka rekening online. Artinya nasabah BRI dapat melakukan proses buka rekening BRI Simpedes online maupun beberapa rekening lainnya.
Karena sistem buka rekening BRI online belum lama diterapkan membuat sebagian besar orang belum tahu perihal syarat, biaya hingga caranya. Sehingga penulis merasa perlu adanya bahasan mengenai buka rekening BRI Simpedes online disertai berbagai hal penting terkait.
Maka dari itu, di artikel kali ini Mastermanifestors hendak membagikan informasi seputar buka rekening BRI Simpedes online mulai dari syarat, biaya hingga tata cara membuatnya. Bila Anda berminat memakai fasilitas buat rekening BRI Simpedes online, maka simaklah bahasan berikut.
Fasilitas Rekening BRI Simpedes
Sebelum mengetahui tentang bagaimana prosedur buka rekening BRI Simpedes, di sini penulis hendak mengulas lebih dulu terkait fasilitas rekening BRI Simpedes. Dimana berdasarkan data BRI, rekening BRI Simpedes memiliki fasilitas sebagai seperti :
- Pembukaan rekening via online maupun offline.
- Jumlah penarikan & setoran tunai tanpa batasan (limitless).
- Pemilik rekening BRI Simpedes mendapat kartu BRI Card (kartu ATM & Debit).
- Menyediakan fitur saldo cadangan (simpanan untuk keperluan mendadak).
- Dapat dipakai transaksi di seluruh area BRI dalam negeri.
- Menyediakan program undian berhadiah dengan nilai Milyaran Rupiah.
- Menawarkan transaksi otomatis :
- Automatic Fund Transfer (AFT)
- Account Sweep
- Automatic Grab Fund (AGT)
- Dapat memakai E-Banking BRI :
- SMS Banking
- Mobile Banking (BRImo)
- Internet Banking
- SMS notifikasi
- Suku bunga tabungan kompetitif hingga 1,75%.
- Biaya administrasi (potongan bulanan ringan).
Apabila melihat daftar di atas, salah satu fasilitas paling menguntungkan dari rekening BRI Simpedes adalah tersedia layanan penarikan serta setoran tunai tanpa batasan nominal maupun frekuensi. Hal itu tentunya sangat berguna bagi nasabah BRI, terutama kalangan wirausaha.
Syarat Buka Rekening BRI Simpedes
Selanjutnya pembahasan akan penulis lanjutkan dengan uraian mengenai syarat buka tabungan BRI Simpedes melalui sistem online. Berdasar informasi ketentuan BRI, syarat buka tabungan BRI Simpedes secara online membutuhkan syarat sebagai berikut.
- Mempunyai status kewarganegaraan jelas.
- Telah berusia minimal 17 tahun dibuktikan dengan KTP.
- Memiliki nomor HP aktif & siap menerima SMS.
- Bersedia membayar biaya buka rekening BRI Simpedes.
- Bersedia memberi data NPWP (bila sudah punya).
Bila Anda telah memiliki rekening BRI jenis lainnya maka dapat dipakai sebagai rekening referensi yang memudahkan proses buka rekening Simpedes online.
Biaya Buka Rekening BRI Simpedes
Meskipun penulis sudah pernah membahas mengenai Biaya Buka Rekening BRI untuk seluruh jenis, tapi di sini akan dijelaskan kembali berapa besaran biaya tersebut. Dimana pihak BRI hanya membebani biaya buka rekening berupa setoran awal saja, termasuk untuk rekening BRI Simpedes.
Jadi berapa sebenarnya biaya biaya buka rekening BRI Simpedes? Biaya pembukaan rekening BRI Simpedes sendiri sama untuk seluruh jenis kartu ATM nya, yakni :
Jenis Kartu BRI Simpedes | Biaya Buka Rekening Online BRI Simpedes |
---|---|
BRI Simpedes Private Label | Rp. 50.000 |
BRI Simpedes Classic | Rp. 50.000 |
BRI Simpedes Gold | Rp. 50.000 |
Biaya buka rekening BRI online tersebut nantinya wajib disetor dalam rentang waktu 2×24 jam atau proses pembukaan rekening dianggap tidak sah dan tak dilanjutkan ke tahap berikutnya.
Cara Buka Rekening BRI Simpedes Online
Waktu yang dibutuhkan: 30 menit
Setelah paham dengan berbagai informasi di atas, selanjutnya tinggal mencoba melakukan pembukaan rekening BRI Simpedes online. Dimana cara buka rekening BRI Simpedes online terbaru serta langsung aktif adalah sebagai berikut.
- Buka Website Resmi BRI Online
Pertama buka website buka rekening BRI online yakni https://bukarekening.bri.co.id/digital-saving/info_open, lalu klik Buka Rekening.
- Pilih Rekening BRI Simpedes
Berikutnya tekan tombol Lihat Selengkapnya di rekening BRI Simpedes, lalu klik Pilih Rekening.
- Pilih Kantor BRI Terdekat
Selanjutnya masukkan data kantor cabang BRI terdekat.
- Masukkan Foto E-KTP
Setelah itu lakukan proses foto e-KTP sesuai ketentuan BRI beserta data pribadi.
- Verifikasi Nomor HP Awal
Apabila foto e-KTP sudah benar maka Anda perlu melakukan verifikasi nomor HP dengan memasukkan kode yang diterima lewat SMS.
- Verifikasi Data Pribadi
Jika verifikasi awal berhasil, kemudian masukkan data pribadi secara bertahap yakni mulai dari Foto Selfie + KTP, Perekaman Video, Tanda Tangan serta Foto NPWP (bila ada). Setelah berhasil akan muncul tampilan seperti dibawah ini lalu klik Selanjutnya.
- Pengecekan Data Pemilik Rekening
Berikutnya melakukan pengecekan & memasukkan beberapa data tambahan pemilik rekening, lalu klik Lanjut.
- Setujui Syarat dan Ketentuan
Langkah selanjutnya adalah menyetujui syarat serta ketentuan pembukaan rekening BRI Simpedes online.
- Verifikasi Nomor HP Lanjutan
Kemudian masukkan kode seperti pada langkah ke 5, lalu klik Lanjut.
- Konfirmasi Akhir
Lanjutkan dengan menekan tombol Konfirmasi bila data rekening BRI Simpedes sudah benar.
- Pembayaran Biaya Buka Rekening BRI Simpedes
Jika telah muncul tampilan seperti di bawah, maka lakukanlah pembayaran setoran awal rekening BRI Simpedes sesuai pilihan yang tersedia.
Sebenarnya calon nasabah BRI juga bisa membuka rekening Simpedes online di website e-form BRI yakni pada tautan https://eform.bri.co.id/home/detail/simpedes. Tapi bila dilakukan lewat e-form BRI tersebut prosesnya lebih lama dikarenakan data pengguna seperti KTP tidak langsung masuk ke sistem. Itulah sebabnya penulis tidak memberikan rekomendasi cara membuat rekening BRI Simpedes online lewat e-form BRI.
Call Center BRI
Bila mengalami permasalahan ketika mencoba cara buka rekening BRI Simpedes online di atas, silakan bertanya ke pihak BRI melalui call center BRI. Dimana call center BRI layanan online dapat dihubungi lewat kontak berikut.
- Nomor telepon : 14017 dan 1500017.
- SMS : 0812 12 14017
- Email : callbri@bri.co.id
- Facebook : @BRIofficialpage
- Twitter : @kontakbri
- Instagram : bankbri_id
FAQ Buka Rekening BRI Simpedes Online
Ya, asalkan seluruh data benar serta prosesnya berhasil rekening langsung aktif.
Prosesnya dianggap gagal sehingga pengguna perlu melakukan pembukaan ulang.
Nantinya baik ATM maupun buku rekening bisa diambil di kantor BRI ataupun dikirim ke alamat sesuai pilihan Anda.
Ya, selama jenis rekening BRI tersedia di dalam website tersebut.
Akhir Kata
Demikian pembahasan Mastermanifestors mengenai prosedur buka rekening BRI Simpedes online beserta info penting terkait syarat, setoran awal hingga caranya. Semoga dengan adanya bahasan buka rekening BRI online di atas seluruh calon nasabah BRI yang ingin membuka rekening merasakan kemudahan transaksi di BRI.